Polres Pati Bersama IPIP Bagikan 1000 Takjil Kepada Warga Yang Melintas di Depan Mapolres

Pati – Pembagian 1000 Takjil Ludes di Geruduk Warga dalam sekejap, di depan Kantor Polres Pati, di Jalan Jenderal Sudirman Pati, Jawa Tengah.

Kapolres Pati AKBP Christian Tobing menuturkan, pembagian takjil jelang buka puasa bersama dengan IPIP merupakan bentuk sinergitas dalam membantu masyarakat disaat masih dihadapkan dengan pandemi.

“Takjil kita bagikan kepada para pengguna jalan yang melintas, diharapkan Ini bisa membantu masyarakat saat jelang buka puasa ramadhan,” tutur Kapolres. Jumat sore (22/4/2022).

Kapolres menambahkan, kegiatan sosial bagi – bagi takjil di bulan Ramadhan merupakan bentuk dari kepedulian bersama antara Polres Pati dan Insan Pers Independen Pati (IPIP).

Diharapkan kedepan, sinergitas ini bisa terus dilakukan untuk kegiatan sosial dan menjadi rutinitas di setiap Ramadhan.

“Kegiatan sosial ini merupakan bentuk kepedulian Polres Pati bersama wartawan yang tergabung di IPIP yang tentunya bisa bermanfaat buat masyarakat. Terlihat antusias masyarakat saat menerima takjil dengan senang hati,” imbuhnya.

BACA JUGA  Gelar FGD Penyusunan Standar Pelayanan Publik, Polresta Pati Komitmen Tingkatkan Kwalitas Pelayanan

Check Also

Satlantas Polresta Pati Gelar Sosialisasi untuk Tingkatkan Kepatuhan Pajak Kendaraan di Wilayah Pati

  Polresta Pati – Polda Jateng | Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pati melalui Satuan Lalu …

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Buruh Nelayan di Sawah Pati, Keluarga Tidak Menuntut

Polresta Pati – Polda Jateng | Jajaran Polresta Pati melalui Polsek Tayu tengah mengungkap penemuan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *