Seorang Nenek Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Warungnya, Polsek Wedarijaksa Ungkap Kronologisnya

Seorang nenek ditemukan meninggal dunia, di dalam warung tempatnya berjualan di Jl Raya Pati – Tayu, turut Dukuh Mbonagung Desa Margorejo Kecamatan Wedarijaksa, Senin pagi (19/12/2022). Tidak ada tanda-tanda penganiayaan dari hasil pemeriksaan dokter Puskesmas Wedarijaksa I.

Pj Kades Margorejo Kecamatan Wedarijaksa Muhammad Roni membenarkan adanya kabar tersebut. Setelah menerima laporan dari perangkatnya, dia langsung berkoordiansi dengan Babinkamtibmas dan Babinsa setempat. Dia menjelaskan, nenek yang meninggal dunia di dalam warungnya itu bernama Warsini berusia 70 tahun warga Desa Sambirejo Kecamatan Tlogowungu.

Kali pertama ditemukan oleh Suyono (40 tahun) warga Desa Ngurensiti Kecamatan Wedarijaksa pemilik bengkel radiator yang bersebelahan dengan warung Warsini.

“Saat itu Yono memang curiga dengan keberadaan Warsini yang tiga hari terakhir tidak terlihat keluar. Ternyata setelah melongok dari pintu belakang warung yang terbuka untuk menyapa nenek penjual warung makan tersebut sudah dalam meninggal dunia. Dan seketika, dia langsung melaporkan kepada perangkat desa,” jelasnya.

Kapolsek Wedarijaksa Iptu Suntoro mengatakan, saat Suyono tukang bengkel radiator masuk ke dalam warung, mendapati Warsini meninggal dunia dalam posisi telentang di atas kasur (tempat tidur).

“Dari hasil pemeriksanaan tim medis ditemukan pendarahan intra adomen karena penyakit kronis, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Diperkirakan korban baru meninggal sekitar 8 jam, karena belum terjadi kaku mayat,” jelasnya.

Ditambahkan Kapolsek Wedarijaksa, Warsini sebelumnya memiliki riwayat sakit asam lambung, asam urat dan kolesterol. Pihak keluarga (seorang menantunya bernama Sudartik) warga Desa Sambirejo Kecamatan Tlogowungu, untuk memakamkan jenazah nenek Warsini.

BACA JUGA  Sindikat Penadah dan Penjual Mobil Bodong Dibekuk Polda Jateng, Lima Tersangka Ditangkap

Check Also

Satlantas Polresta Pati Gelar Sosialisasi untuk Tingkatkan Kepatuhan Pajak Kendaraan di Wilayah Pati

  Polresta Pati – Polda Jateng | Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pati melalui Satuan Lalu …

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Buruh Nelayan di Sawah Pati, Keluarga Tidak Menuntut

Polresta Pati – Polda Jateng | Jajaran Polresta Pati melalui Polsek Tayu tengah mengungkap penemuan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *