Sub Satgas Dikmas Ops Zebra Candi 2023 Sosialisasi Safety Riding di SMAN 1 Kayen*

Pati –  Sub Satgas Dikmas Operasi Zebra Candi 2023 Polresta Pati yang dipimpin oleh Aiptu Anung Sudarsono melaksanakan kegiatan Sosialisasi Safety Riding di SMAN 1 Kayen, Jumat (08/09/2023) Pagi.

Kegiatan Sosialisasi Safety Riding yang diadakan Satgas Dikmas Ops Zebra Candi 2023 Polresta Pati tersebut diikuti oleh Murid SMAN 1 Kayen beserta Guru bertempat di Halaman SMA N 1 Kayen.

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama melalui Kasat Lantas Kompol Asfauri mengatakan bentuk kegiatan Sosialisasi Safety Riding dengan memberikan materi antara lain Persiapan dan pengenalan kendaraan bermotor sebelum berkendara, Tata cara berkendara yang baik dan benar meliputi Posisi duduk, Tata cara pengereman, Tata berbelok dan manuver, etika berlalu lintas di jalan dan tata cara mendahului, berbelok dan menyebrang.

“Tujuan Kegiatan ini untuk memberikan ketrampilan berkendara pada siswa siswi SMAN 1 Kayen diharapkan dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan di wilayah Kabupaten Pati pada tingkat pelajar”. Tuturnya.

Kasat Lantas berharap dari kegiatan ini kedepannya para murid selalu taat aturan dalam berlalulintas, serta mampu menjadi Pelopor Keselamatan berlalulintas.

BACA JUGA  Ditlantas Polda Jateng Terapkan Perubahan Materi Ujian Praktik SIM Diseluruh Jajaran Lalu Lintas

Check Also

Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Jawa Tengah; Tegaskan Dukung Program Ketahanan Pangan

Polda Jateng-Kota Semarang | Kapolri Jenderal. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal. Agus Subiyanto …

Doa Bersama Polda Jateng; Kapolri Mengajak Masyarakat Jaga Kerukunan Menuju Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Polda Jateng-Kota Semarang| Ribuan masyarakat dari berbagai latar belakang agama memadati Lapangan Pancasila Simpang Lima …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *