Unit Kamsel Sat Lantas Polresta Pati Gelar Police Goes To School

Kanit beserta Personel Unit Kamsel Sat Lantas Polresta Pati menggelar kegiatan Police Goes To School, dan mengajak siswa siswi SMPN 1 Juwana Kabupaten Pati tertib dan meningkatkan etika dalam berlalu lintas. Selasa (07/02/2023).

“Kegiatan ini dalam rangka Ops Keselamatan Candi 2023 yang dilaksanakan selama 14 hari dan dimulai dari tanggal 7 Februari sampai dengan 20 Februari 2023,”ujar Kanit Kamsel Sat Lantas Polresta Pati Iptu Wahyu Hardiana S.Tr.K.

Iptu Wahyu mengatakan, Ops Keselamatan Candi 2023, untuk membekali pengetahuan lalu lintas kepada para pelajar SMPN 1 Juwana tentang peraturan dan tata cara berlalu lintas yang baik dan benar.

“Kegiatan Police Goes To School ini, diharapkan para pelajar untuk disiplin dan tertib dalam berlalu lintas dalam rangka menciptakan Kamseltibcar di wilayah hukum Polresta Pati,” kata dia.

Program Police Goes To School bisa dilakukan dengan cara pendekatan seperti, penyampaian pendidikan tentang peraturan lalu lintas.

Selain itu Iptu Wahyu menambahkan, dapat dilakukan dengan tata cara berlalu lintas secara tatap muka mengenai kebijakan pemerintah atau Polri dan informasi yang sedang berkembang.

“Unit Kamsel Sat Lantas Polresta Pati juga Mengenalkan Tertib berlalulintas dan meningkatkan situasi Kamseltibcar Lantas serta mencegah fatalitas korban Laka Lantas,” pungkasnya.

BACA JUGA  Amankan Pertemuan Menteri Ekonomi ASEAN (AEM), Polisi Pasang X Ray Hingga Periksa Menu Makanan Para Delegasi

Check Also

Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Jawa Tengah; Tegaskan Dukung Program Ketahanan Pangan

Polda Jateng-Kota Semarang | Kapolri Jenderal. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal. Agus Subiyanto …

Doa Bersama Polda Jateng; Kapolri Mengajak Masyarakat Jaga Kerukunan Menuju Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Polda Jateng-Kota Semarang| Ribuan masyarakat dari berbagai latar belakang agama memadati Lapangan Pancasila Simpang Lima …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *