Kompol Nur Prasetyantoro W.U., SIK, MH Serdik Sespimmen Polri Dikreg Ke-62 Ikuti Kuliah Kerja Profesi di Polres Pati

Pati – Kompol Nur Prasetyantoro W.U., SIK, MH ikuti acara pembukaan kegiatan Kuliah Kerja Profesi (KKP) tahap 1 Bidang Pembinaan peserta didik Sespimmen Polri Dikreg ke – 62 Tahun Anggaran 2022 beberapa waktu yang lalu di Gedung Sarja Arya Racana (SAR) Mapolres Pati.

Selain Kompol Nur Prasetyantoro W.U., SIK, MH Ada sebanyak 8 peserta lain yang mengikuti kegiatan tersebut yaitu Dedy Supriadi S.I.K, M.H., Bagus Adi Suranto, S.I.K., Emil Eka Putra, S.H., S.I.K., M.Si., I Made Santika, S.H., S.I.K., M.I.K., Anderanaldo Ademi S.H., S.I.K., Singgih Febiyanto, S.H., S.I.K., Dwi Wijiantoro, S.I.K., Rhubi Iswandi Trinaron, S.H., M.H.

Dalam kegiatan tersebut, terdapat 2 Pendamping Poklat XIII Polres Pati Polda Jateng ialah Kombes Pol Wawan Setiawan dan Kombes Pol Utoro Saputro.

Kasespim Lemdiklat Polri yang diwakili oleh Pendamping Poklat XXIII Polres Pati Kombes Pol Wawan Setiawan dalam sambutannya menyampaikan bahwa para peserta Sespimmen Polri ini merupakan peserta terpilih dari sejumlah perwira Polri, perwira TNI dan peserta tamu mancanegara yang mendapatkan kesempatan mengikuti pendidikan Sespimmen Polri dengan jumlah total 225 peserta.

Adapun dari jumlah tersebut terdiri dari 193 Polri, 30 orang serdik TNI dan 2 orang serdik dari mancanegara.

“Sebagai informasi bahwa kegiatan Kuliah Kerja Profesi yang saat ini diikuti bersama merupakan rangkaian kegiatan pembelajaran yang telah dibuka pada tanggal 23 Maret 2022 dan rencana akan ditutup pada 25 Oktober 2022”, ujarnya.

Sedangkan tema pendidikan Sespimmen Polri Dikreg ke – 62 ini adalah, Mewujudkan Pimpinan Tingkat Menengah Polri, Kementrian dan Lembaga yang Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan (Presisi) untuk Indonesia Maju.

Pihaknya menyampaikan, salah satu standar kompetensi lulusan yang diharapkan ialah penguasaan penggunaan konsep, teori, metode, bahan dari instrumen kepemimpinan dan manajemen strategis untuk menjalankan fungsi pembinaan operasional dan sinergi polisional yang terukur.

BACA JUGA  Polresta Pati Menggelar Bhakti Kesehatan Sinergi Jelang Hari Bhayangkara ke-77

“Untuk mendukung tercapainya kompetensi tersebut, telah disusun salah satu program pendidikan yakni kegiatan khusus berupa Kuliah Kerja Profesi (KKP) tahap 1 yang pada tahun ini bertema Pengelolaan Sumber Daya di Tingkat Kesatuan Operasional Dasar (KOD) Guna Mendukung Pemantapan Kinerja Organisasi Dalam Rangka Terpeliharanya Kamtibmas”, jelasnya.

Check Also

Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Jawa Tengah; Tegaskan Dukung Program Ketahanan Pangan

Polda Jateng-Kota Semarang | Kapolri Jenderal. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal. Agus Subiyanto …

Doa Bersama Polda Jateng; Kapolri Mengajak Masyarakat Jaga Kerukunan Menuju Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Polda Jateng-Kota Semarang| Ribuan masyarakat dari berbagai latar belakang agama memadati Lapangan Pancasila Simpang Lima …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *