Polsek Juwana Bagikan 150 Takjil di Tiga Desa yang Terdampak Banjir

Pati –  Polsek Juwana Polresta Pati melaksanakan aksi sosial bentuk kepedulian terhadap warganya yang terdampak banjir dengan membagikan Takjil untuk berbuka Puasa. Jumat (15/03/2024).

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama melalui Kapolsek Juwana AKP Ali Mahmudi mengatakan giat Pembagian Bansos / Takjil oleh Polsek Juwana kepada Warga yang terdampak banjir di Desa Bumirejo, Desa Jepuro dan Desa Kedungpancing.

“Adapun baksos dari Polsek Juwana berupa pembagian Takjil sebanyak 150 yang didistribusikan kepada Warga yang terdampak Banjir”, tandasnya.

Kapolsek berharap dengan kegiatan ini sedikit meringankan beban masyarakat yang telah dilanda musibah banjir di Wilayah kecamatan Juwana.

“Kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang terdampak banjir untuk segera bangkit dan kembali beraktivitas seperti sedia kala”, pungkasnya.

 

BACA JUGA  Kapolresta Pati Pimpin Upacara Hari Kebangkitan Nasional, Sampaikan Amanat Kemenkominfo RI

Check Also

Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Jawa Tengah; Tegaskan Dukung Program Ketahanan Pangan

Polda Jateng-Kota Semarang | Kapolri Jenderal. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal. Agus Subiyanto …

Doa Bersama Polda Jateng; Kapolri Mengajak Masyarakat Jaga Kerukunan Menuju Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Polda Jateng-Kota Semarang| Ribuan masyarakat dari berbagai latar belakang agama memadati Lapangan Pancasila Simpang Lima …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *