Polisi Sahabat Anak di SD Pati Kidul 1, Satlantas Polresta Pati Berikan Edukasi Tertib Berlalu lintas Sejak Dini

Pati – Unit Kamsel Satlantas Polresta Pati yang dipimpin oleh Kanit Kamsel Ipda Gunawan melaksanakan program Polisi Sahabat Anak di SD Pati Kidul 1, Jumat (01/03/2024) Pagi.

Program Polisi Sahabat Anak yang diadakan Satlantas Polresta Pati tersebut diikuti oleh Murid Sekolah Dasar beserta Guru bertempat di SD Pati Kidul 1.

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama melalui Kasat Lantas Kompol Asfauri mengatakan bentuk kegiatan yang dilaksanakan adalah Sosialisasi tertib berlalu lintas untuk usia dini dengan belajar, bernyanyi, bermain dan bercerita, Pemberian materi Etika berlalu lintas, Pengenalan rambu-rambu lalulintas dan Cara megunakan helm yang benar dan berstandar (SNI).

“Tujuan Kegiatan ini untuk Mengenalkan tertib berlalulintas sejak usia dini, Cara memakai helm yang benar, Terjalin kerjasama yang baik antara SD Pati Kidul 1 Pati dengan Satlantas Polresta Pati dan
Terciptanya Kamseltibcarlantas di wilayah Kabupaten Pati”. Tuturnya.

Kasat Lantas berharap dari kegiatan ini kedepannya para murid selalu taat aturan dalam berlalulintas, serta mampu menjadi Pelopor Keselamatan berlalulintas.

 

BACA JUGA  Landasan Tugas, Personel Polresta Pati Rutin Melaksanakan Pengucapan Tribrata dan Catur Prasetya

Check Also

Satlantas Polresta Pati Gelar Sosialisasi untuk Tingkatkan Kepatuhan Pajak Kendaraan di Wilayah Pati

  Polresta Pati – Polda Jateng | Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pati melalui Satuan Lalu …

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Buruh Nelayan di Sawah Pati, Keluarga Tidak Menuntut

Polresta Pati – Polda Jateng | Jajaran Polresta Pati melalui Polsek Tayu tengah mengungkap penemuan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *