37 Personel Wisuda Purna Bhakti Polres Pati Dilepas Dengan Tradisi Pedang Pora

Pati – Sebanyak 37 personil Polri dan PNS Polri di Lingkungan Polres Pati mengikuti wisuda purna bhakti. Tradisi pelepasan purna bhakti ditandai dengan pedang pora di halaman Mapolres Pati.  Mereka yang mengikuti wisuda purna bhakti terdiri dari 1 perwira menengah (pamen), 23 perwira pertama (pama), 11 Bintara dan 2 PNS.

Saat pelepasan purna bhakti di Aula Sarja Arca Rancana Polres Pati, Rabu (12/1/2022), Kapolres Pati AKBP Christian Tobing didampingi Wakapolres Kompol Adi Nugroho bersama para pejabat utama-nya, menyampaikan penghargaannya kepada mereka yang purna bhakti sebagai penghargaan paling tinggi di institusi Polri.

“Semoga dalam menjalani masa pensiun dapat menikmati dengan bahagia dan diberikan kesehatan jasmani dan rohani. Semoga amal ibadah para purnawirawan dibalas setinggi tingginya oleh Allah SWT,” Ucapnya.

Pada saat tradisi pelepasan, Kapolres AKBP Christian Tobing mendorong anggotanya yang purna bhakti di atas kursi roda, karena sakit. Mereka yang purna bhakti itu, untuk periode 1 Februari 2021 sampai 1 Januari 2022.

“Selanjutnya kami yang masih aktif melanjutkan perjuangan dan pengabdian purnawirawan kepada negara yang kita cintai,” tegasnya.

Pedang pora di halaman Mapolres Pati menandai pelepasan ke-37 personil Polri dan PNS Polres Pati yang memasuki masa purna bhakti.

BACA JUGA  Kapolda Jateng Apresiasi, Pembukaan Muktamar Muhammadiyah Berjalan Aman Lancar

Check Also

Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Jawa Tengah; Tegaskan Dukung Program Ketahanan Pangan

Polda Jateng-Kota Semarang | Kapolri Jenderal. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal. Agus Subiyanto …

Doa Bersama Polda Jateng; Kapolri Mengajak Masyarakat Jaga Kerukunan Menuju Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Polda Jateng-Kota Semarang| Ribuan masyarakat dari berbagai latar belakang agama memadati Lapangan Pancasila Simpang Lima …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *