Respons Cepat, Sat Samapta Polres Pati Lakukan Penanganan Pohon Tumbang di Wedarijaksa

Polres Pati – Angin kencang yang disertai hujan lebat mengakibatkan pohon tumbang di Jalan Pati-Wedarijaksa tepatnya di Desa Bumiayu Kec. Wedarijaksa Kab. Pati. Selasa (11/01/2022).

Terkait peristiwa yang terjadi Kapolres Pati AKBP Christian Tobing melalui Kasi Humas Iptu Sukarno menyampaikan pukul 23.00 WIB setelah kejadian Kepolisian Resor Pati langsung melakukan evakuasi. Pihaknya juga menurunkan peralatan untuk mempercepat evakuasi, salah satunya alat pemotong (senso) untuk memotong dahan dan ranting pohon yang tumbang.

“Kejadian tersebut segera direspons oleh Unit Dalmas Sat Samapta dengan mendatangi lokasi untuk melakukan penanganan”. Tuturnya

Lebih lanjut Iptu Sukarno menjelaskan pohon yang tumbang di jalan Pati Wedarijaksa tersebut jenis pohon Waru. Giat pemotongan pohon tumbang yang dipimpin Kanit 1 Dalmas Aiptu Suroso beserta 5 personel.

“Adapun kegiatan pemotongan pohon tumbang yang melintang di tengah jalan yang berpotensi mengganggu kamseltibcar lantas maupun berakibat laka lantas tersebut menggunakan alat pemotong berupa 2 gergaji mesin/ chainsaw guna mempercepat evakuasi sehingga jalan bisa digunakan seperti semula/ normal kembali”. Pungkasnya.

BACA JUGA  Police Goes To School, Satlantas Polresta Pati Sosialisasi Tertib Berlalulintas di SMPN 01 Wedarijaksa

Check Also

Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Jawa Tengah; Tegaskan Dukung Program Ketahanan Pangan

Polda Jateng-Kota Semarang | Kapolri Jenderal. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal. Agus Subiyanto …

Doa Bersama Polda Jateng; Kapolri Mengajak Masyarakat Jaga Kerukunan Menuju Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Polda Jateng-Kota Semarang| Ribuan masyarakat dari berbagai latar belakang agama memadati Lapangan Pancasila Simpang Lima …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *