Ilustrasi Mobil Balapan Formula E
Ilustrasi Mobil Balapan Formula E

Jokowi Diharapkan Tak Ikut Menentukan Sirkuit Formula E

Jakarta – DPRD DKI Jakarta meminta agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak dilibatkan dalam penentuan sirkuit Formula E. Hal itu disampaikan Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi. Ia menilai ada sejumlah pihak telah mendompleng nama Jokowi untuk melancarkan balap Formula E di Ibu Kota.

Prasetio menganggap upaya tersebut tidak dapat dibenarkan. Terlebih, pelaksanaan Formula E di Jakarta tengah menjadi kasus yang sedang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Makin ngawur ini. Saya minta tak perlu membawa-bawa nama Presiden,” kata Prasetio dalam keterangannya, Kamis (25/11/2021).

Politikus PDIP tersebut menekankan dirinya tetap mendukung KPK menuntaskan penyelidikan penyelenggaraan Formula E. Dia meyakini KPK pasti memiliki bukti permulaan yang kuat sehingga laporan terkait Formula E diproses.

“BPK pun menyatakan itu menjadi temuan. Jadi saya kira harus objektiflah dalam persoalan ini,” ungkapnya.

Upaya lembaga penegak hukum, sebutnya, telah sejalan dengan maksud dari usulan hak interpelasi yang diajukan oleh 33 anggota DPRD DKI Jakarta.

“Adanya proses penyelidikan yang masih terus didalami KPK terhadap penyelenggaraan Formula E ini menguatkan bahwa niat kami di DPRD menggulirkan hak interpelasi sungguh-sungguh untuk kepentingan publik. Bukan kepentingan politik,” tegasnya.

Telah diketahui, Co-Founder Formula E Alberto Longo mengatakan venue balap mobil listrik di Jakarta akan diumumkan sebelum Natal. Presiden Jokowi disebutkan akan menentukan venue Formula E Jakarta.

“Kita akan melakukan semacam feasibilities study untuk di lima lokasi ini terlebih dahulu sebelum nanti diumumkan sebelum Natal dan mudah-mudahan sebelum Natal sudah ada keputusannya. Kita akan melanjutkan proposal kepada Presiden Republik Indonesia dan beliaulah yang akan mengambil keputusan,” ujar Alberto, dalam jumpa pers, Rabu (24/11/2021).

Alberto mengatakan saat ini lima calon venue balap Formula E Jakarta masih tahap uji kelayakan. Lima calon sirkuit itu antara lain di wilayah Sudirman, PIK, kawasan dekat Stadion JIS, JIExpo Kemayoran, dan Ancol.

BACA JUGA  Puluhan Personel Polresta Pati Ikuti Donor Darah Peringati Hari Juang Kartika

“Ada banyak sekali lokasi yang bagus. Terlalu banyak opsi yang baik. Ada lima lokasi yang berbeda beda yang tapi bukan yang terlarang, yang tadi bapak Bambang Soesatyo sebutkan,” katanya.

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet) menuturkan lima calon venue balap itu akan diajukan ke Presiden Jokowi.

“Ada 5 yang kita ajukan ke Presiden. Kira-kira mana yang beliau sarankan, plus-minus dari wilayah-wilayah,” ujar Bamsoet dilansir dari Detik.com. (ahr)

Check Also

Fadli Zon Dapat Teguran Dari Gerindra

Fadli Zon Dapat Teguran Dari Gerindra

Jakarta – Fadli Zon yang merupakan Anggota Komisi I DPR RI menyindir Presiden Joko Widodo …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *