Ringankan Warga Hadapi Kemarau, Polda Jateng Beri Bantuan Puluhan Sumur dan Pompa Air

SEMARANG – Polda Jateng – Dampak musim kemarau membuat masyarakat di beberapa daerah mengalami kekeringan/krisis air bersih, Jajaran Polda Jateng inisiatif berikan bantuan sumur bor dan mesin pompa air di beberapa wilayah yang mengalami Kekeringan.

Kabidhumas Polda Jateng Kombes pol Satake Bayu Setianto menjelaskan sebanyak 26 Sumur Bor dan 32 Pompa air disalurkan di seluruh wilayah Jawa Tengah guna meringankan beban masyarakat di wilayah yang mengalami kekeringan.

Kabid Humas mengatakan bantuan tersebut untuk meringankan kesulitan warga, untuk mendapatkan air bersih karena dampak musim kemarau.

“Sebanyak 35 Polres di Jawa Tengah secara bersama melakukan bakti sosial dengan membangun 26 Sumur Bor dan memberikan bantuan 32 Pompa air termasuk Tandon penampungan air di wilayah yang mengalami kekeringan. ” kata Kabidhumas polda Jateng, pada Rabu (20/9/2023).

Kabid Humas menjelaskan informasi (BMKG) Stasiun Klimatologi Jawa Tengah memperkirakan awal musim hujan di provinsi ini akan mundur satu hingga tiga dasarian, diperkirakan, wilayah Jateng pada umumnya akan memasuki musim hujan pada November 2023.

Ia menjelaskan, awal musim hujan di Jateng berbeda-beda antara kabupaten/ kota tergantung topografi wilayah masing-masing.

“Awal musim hujan 2023-2024 diperkirakan oleh BMKG terjadi di bulan Oktober, November, dan Desember. Namun, sebagian besar (wilayah) pada November. Rerata Awal musim hujan ini ada yang mundur satu dasarian (10 hari) sampai tiga dasarian (satu bulan),” imbuh Kabidhumas

Lanjut Kabidhumas, program Kapolri yang bertujuan untuk membuat sumur bor diambil sebagai respons terhadap musim kemarau dan dampak El-Nino yang terjadi.

“Polda Jateng dengan bantuan sumur Bor dan Pompa air di beberapa wilayah telah berkolaborasi dengan pihak terkait, harapannya sumber air ini dapat dinikmati dan bisa mengatasi permasalahan yang berkaitan dengan kelangkaan air bersih,” pungkas Kabidhumas.

BACA JUGA  Gelar Bakti Sosial dan Kesehatan di Blora, Wakapolri : Sebagai Sarana Cooling System Menjelang Tahun Politik

Check Also

Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Jawa Tengah; Tegaskan Dukung Program Ketahanan Pangan

Polda Jateng-Kota Semarang | Kapolri Jenderal. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal. Agus Subiyanto …

Doa Bersama Polda Jateng; Kapolri Mengajak Masyarakat Jaga Kerukunan Menuju Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Polda Jateng-Kota Semarang| Ribuan masyarakat dari berbagai latar belakang agama memadati Lapangan Pancasila Simpang Lima …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *